Ragamu anoraga
Kiprahmu menggema
Kini berlalu masa
Semua berubah tak terasa
Tak bisa dipungkiri datang senja
Keriput, uban, dan cepat lupa
Sebentar lagi masa paripurna
Rehat raga tentram jiwa
Sadari semua tak seperti dulu kala
Keharibaan-Nya bersimpuh alpa dosa
(Malam Senin, 2 Sept 2024, saat senja mengubah warna ...)